--> Kota Kajen, Ibukota Kabupaten Paling Muda Se-Jawa Tengah | JENDELA JATENG DIY

Berbagi Informasi Menarik Mengenai Jateng dan DIY

Sabtu, 03 Desember 2022

Kota Kajen, Ibukota Kabupaten Paling Muda Se-Jawa Tengah

| Sabtu, 03 Desember 2022

 


Kecamatan Kajen merupakan salah satu Kecamatan di Kabupaten Pekalongan, Provinsi Jawa Tengah. Di Kecamatan inilah Pusat Pemerintahan Kabupaten Pekalongan berada. Maka dari itu, Kecamatan Kajen juga disebut dg Kecamatan Kota Kajen atau Kota Kajen.

Kota Kajen diresmikan menjadi Ibukota Kabupaten Pekalongan pada 25 Agustus 2001. Sebelum berpindah ke Kajen, Ibukota Kabupaten Pekalongan sendiri berada di Kota Pekalongan.

Hingga penghujung tahun 2022 ini, Kota Kajen baru berusia 21 tahun. Sehingga Kota Kajen menjadi Ibukota Kabupaten termuda di Provinsi Jawa Tengah.

Di dalam Kecamatan Kota Kajen, terdapat 24 Desa dan 1 Kelurahan. Wilayahnya berbatasan dg 6 Kecamatan lain di Kabupaten Pekalongan, yaitu Bojong, Kesesi, Kandangseran, Lebakbarang, Paminggaran, dan Karanganyar.

Luas wilayah Kecamatan Kota Kajen adalah 75,15 km². Dg luas yg sedemikian itu, Kajen dihuni kurang lebih 75 ribu jiwa penduduk pada tahun 2022. Sehingga, rata-rata setiap 1 km² wilayah Kajen, dihuni sekitar 1 ribu penduduk.

Sebagai Ibukota Kabupaten Pekalongan, Kota Kajen tentunya dilengkapi dg berbagai fasilitas penting layaknya Ibukota Kabupaten pada umumnya. Misalnya dg adanya Alun-alun Kota Kajen, Pendopo Kota Kajen, Rumah Dinas Bupati Pekalongan, Gedung Setda Kab. Pekalongan, Masjid Agung dan lain sebagainya.

Pendopo Kota Kajen / © @wongjatipuro

Masjid Agung Al Muhtarom Kota Kajen / © @agustrihutomo

Alun-alun Kota Kajen / © @wongjatipuro

Walaupun Kecamatan Kota Kajen kini telah menjadi Ibukota Kabupaten Pekalongan, namun wilayahnya yg secara geografis berbentuk perkotaan masih hanya sebagian kecil saja. Sisanya masih bernuansa seperti daerah non perkotaan pada umumnya.

Namun, Kota Kajen sedang dirancang oleh Pemkab menjadi daerah yg ramai, terutama di bidang jasa. Hal ini dibuktikan dg mulai berdirinya fasilitas publik seperti RSUD, Kampus Perguruan Tinggi, hingga Pusat Perbelanjaan Modern.


Rujukan Utama:

"Kajen (kota) - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas" https://id.m.wikipedia.org/wiki/Kajen_(kota)


Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar