--> Memiliki Arti Gunung Para Dewa, Inilah Serba-Serbi Seputar Dieng | JENDELA JATENG DIY

Berbagi Informasi Menarik Mengenai Jateng dan DIY

Rabu, 07 Juli 2021

Memiliki Arti Gunung Para Dewa, Inilah Serba-Serbi Seputar Dieng

| Rabu, 07 Juli 2021

 



Dataran Tinggi Dieng Merupakan Dataran Tinggi yg jadi Primadona Bagi Banyak Orang. Kawasannya yg indah dan menyimpan banyak potensi, menjadikan tempat ini Kawasan wisata Yang Sudah Terkenal Se-Antero Indonesia, bahkan juga luar Indonesia. Selain wisata, Dieng juga terkenal dg berbagai hasil pertanian, peninggalan sejarah, hingga mitos yg beredar di masyarakat. 

Berikut ini adalah Berbagai Serba-Serbi Dataran Tinggi Dieng yg siap menjadi bekal pengetahuan kalian: 

1. Menurut suatu penelitian, Nama Dieng berasal dari bahasa Jawa Kuno, Di (Gunung) dan Hyang (Dewa-dewa).  

2. Menurut catatan sejarah, Kawasan Dieng merupakan kawasan penting pada era Jawa Kuno. Dikutip dari Liputan 6, Thomas Raffles dalam bukunya The History Of Java, disebutkan pernah mengunjungi Dieng pada tahun 1815. Disana ia menemukan candi yg sangat banyak, sekitar 400 kala itu yg dilihatnya. Namun, saat ini Candi tersebut entah kemana keberadaannya. 

3. Banyak yg menyebut jika Dieng adalah Lokasi titik tengah Pulau Jawa. Dikutip dari GNFI, lokasi titik tengah Pulau Jawa jika diukur menggunakan satelit Google, ternyata memang tidak berada jauh dari Dieng, sekitar 20 km. Tepatnya di Desa Wonokromo, Mojotengah, Wonosobo. 

4. Jika dilihat secara keseluruhan, Dataran Tinggi Dieng merupakan bagian dari 4 Kabupaten, Pekalongan, Batang, Wonosobo, Banjarnegara.

5. Desa Sembungan, Kejajar, Wonosobo di Kawasan Dieng merupakan Desa tertinggi di Pulau Jawa, dg tinggi 2.306 mdpl. Dimana Desa ini lebih tinggi daripada Desa Ranu Pani di Kawasan Semeru yg memiliki ketinggian 2.100 mdpl. 

Desa Tertinggi Pulau Jawa Di Kawasan Dieng / Detiktravel

6. Daerah Wisata di dataran tinggi Dieng yg paling terkenal adalah Kawasan Wisata Dieng yg berada di 2 Desa, yaitu Dieng Kulon Banjarnegara, dan Dieng Wetan Wonosobo.

7. Banyak orang yg mengenal Kawasan Wisata Dieng berada di Wonosobo, karena jalur yg sering dilewati berada di Wonosobo, namun ada yg mengatakan sebenarnya mayoritas justru masuk Kabupaten Banjarnegara.

8. Dieng sebenarnya juga merupakan Gunung berapi yg memiliki banyak kawah aktif yg tersebar di Kabupaten Batang, Banjarnegara, dan Wonosobo. Dg kawah terbanyak berada di Kabupaten Banjarnegara. Kawah Sinila Banjarnegara merupakan Salah satu yg pernah meletus dan mengeluarkan gas beracun pada 20 Februari 1979, yg menewaskan hingga 149 orang.

9. Dilihat dari sudut pandang pertanian, Dataran Tinggi Dieng ternyata merupakan penghasil kentang terbanyak di Indonesia. Bahkan secara kualitasnya pun, kentang dieng diklaim sebagai yg nomor satu di Indonesia. 

10. Jika di Korea ada Ginseng, maka Di Dieng juga tumbuh 'ginsengnya jawa' bernama purwaceng. Sebenarnya Purwaceng juga tumbuh di area Gunung Gede Jawa Barat dan Gunung Bromo Jawa Timur. Namun, ditempat selain Dieng tanaman itu bukan bernama Purwaceng. Bagian akar Purwaceng inilah yg banyak dimanfaatkan untuk kesehatan tubuh manusia, terutama yg berhubungan dg alat vital.

Tanaman Purwaceng / harianmerapi.com

11. Di Dieng terdapat anak-anak yg berambut gimbal yg disebut dg anak bajang. Dan hampir setiap tahunnya selalu diadakan Ritual Pencukuran Rambut Gimbal yg banyak menarik para wisatawan. 

12. Pada bulan-bulan tertentu, sebagian wilayah Indonesia banyak yg mengalami penurunan suhu, hingga menyebabkan hawa yg sangat dingin. Disaat bersamaan suhu dataran tinggi Dieng bisa mengalami penurunan hingga mencapai dibawah 0 derajat celcius, sehingga tertutup butiran-butiran es. 


Diolah Dari Berbagai Sumber

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar